Cara Pemakaian Bata Ekspos agar lebih maksimal :

Rumah berdinding bata ekspos memang menawan dan eksotis. Namun, seringkali air hujan merembes melalui nat atau bata yang kurang padat. Hal ini tentu membuat bata rusak dan tampilannya tak lagi indah.

Lantas, bagaimana membuat dinding bata ekspos tampil maksimal? Berikut ini tips-nya untuk Anda:

1. Deretan batu bata dipasang dengan lebar nat sekitar 15 mm.

2. Siapkan adonan semen secukupnya, campur dengan water proofing warna abu-abu (tergantung warna nat). Setelah bata kering, labur tipis-tipis seluruh permukaan dinding termasuk nat dengan adonan semen dan water proofing ini.

3. Tumbuk batu bata hingga menjadi serbuk halus. Gunakan bata merah untuk menghasilkan warna cat merah bata, gunakan bata yang lebih kecokelatan untuk menghasilkan warna cat yang lebih gelap. Campurkan serbuk batu bata dengan water proofing bening.

4. ‘Cat’ merah bata dipakai sebagai warna dominan bata ekspos, sedangkan ‘cat’ warna kecokelatan menjadi aksennya. Laburkan cat hanya di permukaan batu bata, sehingga tidak menutup bagian nat yang sudah ditutupi semen dan water proofing abu-abu.

5. Untuk mendapatkan bata ekspos berwarna putih, campur semen dengan cat putih dan water proofing berwarna putih. Campuran ini kemudian dilaburkan ke seluruh permukaan bata, termasuk ke bagian nat dinding.

Open chat
Konsultasi Gratis
Konsultasi Gratis