RUMAH MINIMALIS

RUMAH MINIMALIS

RUMAH MINIMALIS membangun sebuah model hunian rumah tentu membutuhkan bebarapa kesiapan yang berhubungan dengan desain dan material yang akan digunakan. Bermacam model RUMAH MINIMALIS yang sudah ada tentu sangat beraneka ragam. Modern minimalis juga sangatlah diminati di kalangan para pemilik bangunan rumah yang mau membangun rumah nya tersebut. Model rumah minimalis memang sedang banyak dipilih oleh mereka yang ingin memiliki rumah cantik dengan lahan yang terbatas. Selain terlihat unik, desain rumah minimalis sering kali menarik hati siapa saja yang melihatnya. Jadi, Kania rasa tren desain rumah seperti ini masih akan populer beberapa tahun ke depan.

Jika kamu sedang berencana membuat hunian dengan desain minimalis, kebetulan nih Kania punya beberapa contoh desain yang mungkin bisa membantu kamu menemukan ide untuk desain rumahmu nantinya. Yuk, simak contohnya berikut ini.

  1. Rumah minimalis dengan kesan modern dan elegan

rumah2bminimalis2bmodern2belegan2b2015

Untuk menampilkan kesan modern dan elegan pada rumah minimalis yang ukurannya kecil, setiap detail kecil patut diperhatikan. Mulai dari bagian atap, teras, pintu, jendela, hingga furnitur dan ornamen dekoratif yang berfungsi sebagai penghias.

Untuk menciptakan kesan minimalis yang baik, kamu bisa mulai dari bagian teratas rumah, yaitu bagian atap. Dengan penggunaan genting berwarna hitam yang menjorok sampai ke teras rumah, rancangan ini akan membuat tampilan rumahmu elegan.

Kemudian pada bagian teras, agar rumah dengan ukuran yang kecil bisa tampak lebih kokoh dan gagah, kamu bisa menambahkan sebuah tiang berukuran cukup besar. Jika kamu ingin agar desain rumah tampak lebih modern sekaligus terkesan natural, kamu juga bisa melapisinya dengan batu alam.

Agar rumah minimalis kamu tampak lebih besar dan luas, kamu bisa bermain pada desain jendela. Kamu bisa memilih desain jendela dengan ukuran bingkai yang besar untuk menambah nilai seni dan pencahayaan di dalam rumah. Percaya atau tidak, rumah yang terang akan terlihat lebih luas lho.

Pemilihan warna untuk rumah minimalis sangatlah penting. Warna yang tepat akan semakin mempercantik tampilan rumah. Sebaliknya, perpaduan warna yang kurang harmonis dapat mengurangi keindahannya. Nah, untuk desain rumah minimalis, kamu bisa memilih warna-warna yang berkesan cerah dan terang.

Jika ingin menggunakan pagar untuk semakin menampilkan keindahan rumah, gunakanlah desain pagar rumah yang tidak terlalu tinggi dan tidak terlalu rapat. Jadi, pagar ini tidak akan menutupi pandangan ke arah rumah.

  1. Desain Rumah Minimalis yang Artistik

desain-rumah-minimalis-sederhana-dengan-gaya-artistik

Siapa bilang rumah minimalis selalu tampak biasa-biasa saja, bahkan cenderung membosankan? Desain rumah minimalis juga bisa tampil sangat cantik, penuh seni, serta berbeda dengan lainnya lho.

Untuk memunculkan keindahan rumah minimalis, kamu bisa mulai dengan mendesain bagian atap. Cobalah berkreasi, misalnya dengan memosisikan rancang bangun atap menghadap ke arah yang berbeda. Satu sisi yang menjulang lebih tinggi mengarah ke samping, sedangkan satu sisi menghadap ke arah depan.

Kamu juga bisa mempercantik desain rumah dengan menambahkan sedikit gaya natural. Misalnya, kamu bisa mengaplikasikan batu gunung atau batu alam sebagai ornamen pelengkap pada dinding bagian depan dan samping rumah. Penggunaan batu alam ini mampu membuat rumah sederhana tampak lebih bernilai artistik.

Bermain dengan warna cerah, kenapa tidak? Pada bagian teras rumah, kamu bisa menambahkan sebuah tiang besar yang dirancang dengan kombinasi warna putih dan oranye untuk memberikan kesan yang hangat pada rumah. Ukuran tiang yang besar juga sekaligus berfungsi mengurangi efek sinar panas matahari lho.

Untuk memberikan ruang hijau dan area resapan air, kamu juga bisa menyisakan sebagian area halaman tanah di depan rumah sebagai taman hijau. Cukup gunakan rumput gajah mini atau pohon cemara, dan halaman yang kecil pun akan semakin mempercantik rumahmu.

  1. Desain Rumah Minimalis di Lahan Sempit

Rumah Sederhana Lahan Sempit rumah minimalis sederhana untuk lahan sempit

Jika tanah yang kamu miliki memang benar-benar sempit, kamu bisa menggunakan hampir seluruh luas tanah sebagai area bangunan rumah. Cukup sisakan sedikit lahan secukupnya pada bagian depan rumah untuk carport, dan sedikit lahan di bagian belakang rumah untuk tempat menjemur pakaian.

Untuk menambah keindahan rumah minimalis di lahan sempit, kamu bisa bermain desain pada bagian eksterior maupun interior ruangan. Untuk bagian atap, kamu dapat mendesainnya dengan menggunakan genteng yang disusun bertingkat.

Jangan lupa tempatkan beberapa jendela sebagai sumber pencahayaan dan sirkulasi udara. Nah, pada bagian pintu dan jendela, cukup gunakan bingkai yang menonjolkan warna alami kayu.

Untuk bagian teras rumah, kamu bisa menggunakan desain teras tanpa tiang. Jika tetap menginginkan teras dengan menggunakan tiang, kamu bisa membuatnya dengan konsep satu tiang dengan ukuran yang tidak terlalu besar. Ingat, teras kamu sempit. Jadi, jangan gunakan tiang besar yang akan menyita banyak ruang.

Untuk menambah nilai estetika, kamu bisa bermain dengan berbagai macam kombinasi warna cat. Misalnya, tonjolkan menonjolkan warna-warna terang seperti jingga dan merah yang dikombinasikan dengan warna netral seperti putih. Pemilihan warna yang tepat dapat menambah keindahan rumah.

  1. Desain Rumah Minimalis Mewah

rumah-minimalis-mewah-2-lantai2-e1425024176616

Ya, rumah minimalis memang identik dengan rumah kecil dan sederhana. Tetapi, rumah mewah pun bisa didesain dengan gaya minimalis. Hanya saja, tentu luas bangunan dan fasilitasnya berbeda dengan rumah minimalis yang biasa.

Desain rumah minimalis mewah biasanya dilengkapi dengan kolam renang dan halaman yang luas. Hal ini ditujukan sebagai tempat relaksasi yang nyaman ketika kamu dan keluarga bersantai dan menghabiskan hari libur di rumah.

Konsep minimalis itu sendiri diterapkan pada desain rumah dan pemilihan furnitur. Artinya, rumah minimalis mewah tetap didesain dengan mempertimbangkan penggunaan ruang yang efisien. Tentunya desain semacam ini dibuat tanpa melupakan nilai estetika.

Rumah jenis ini menerapkan pembatas yang hampir tak terlihat. Rumah minimalis mewah kerap menggunakan jendela kaca yang besar, sehingga menghasilkan transisi yang mulus antara bagian dalam dan luar ruangan. Hal ini memungkinkan mata untuk menangkap konsep desain interior rumah secara keseluruhan.

Bahkan, kalau rumah kamu menghadap pemandangan yang indah seperti pantai atau pegunungan, kamu bisa menerapkan floor-to-ceiling windows. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan pemandangan yang sempurna dari dalam rumah, sekaligus pencahayaan alami yang merata.

  1. Rumah Minimalis dengan Atap Datar

model2batap2brumah2bminimalis

Akhir-akhir ini, konstruksi atap datar digunakan secara luas untuk rumah berdesain minimalis. Selain karena desain beratap datar sangat sesuai dengan konsep minimalis itu sendiri, aspek positif lainnya yang mendorong desain hunian beratap datar ini adalah nilainya yang lebih ekonomis.

Desain atap datar memiliki tingkat kemiringan yang rendah. Faktor ini menjadikan desain atap datar lebih hemat dalam konsumsi bahan, sekaligus memberikan keuntungan teknis, dan kemudahan pemeliharaan.

Selain itu, rumah minimalis dengan atap datar juga dapat membuat kamu lebih mudah memanfaatkan bagian atas rumah. Dengan atap datar, kamu bisa memasang unit AC, kipas angin, dan panel surya dengan mudah.

Bahkan atap datar juga memudahkan kamu untuk melakukan pembangunan tambahan. Misalnya, jika kamu ingin menjadikannya rumah dua lantai, atau sekadar menambahkan balkon atau loteng suatu saat.

Demikianlah beberapa contoh desain rumah bergaya minimalis yang Kania punya. Semoga bisa memberi kamu gambaran dan ide untuk menemukan desain yang tepat untuk rumah impian kamu.

Open chat
Konsultasi Gratis
Konsultasi Gratis