JASA BANGUN RUMAH JOGLO

JASA BANGUN RUMAH JOGLO

JASA BANGUN RUMAH JOGLO bangunan jawa dengan banyak menggunakan material kayu sebagai bahan utamanya tentunya membutuhkan keuletan tersendiri bagi pemilik bangunan tersebutb ataupun tukang yang akan mengerjakannya. Rumah joglo dengan mengusung adat jawa juga memiliki cirikhas tersendiri. Biasanya JASA BANGUN RUMAH JOGLO akan menggunakan bata expose sebagai pelengkap keindahan tampak desain bangunan rumah joglo tersebut. Zaman sekarang membangun rumah bergaya adat sudah tidak terlalu umum, karena kebanyakan orang cenderung lebih memilih rumah bergaya modern. Namun tentu, rumah joglo tetap ada peminatnya. Apakah anda tertarik membangun rumah dengan sentuhan adat Jawa namun masih kekurangan informasi untuk membangun?

jasa bangun rumah joglo
jasa bangun rumah joglo

1. Jenis-jenis rumah adat Jawa

RUDY VMM Taman Modern Oleh sony architect studio Modern

Rumah adat Jawa atau rumah joglo umumnya didirikan oleh masyarakat yang tinggal di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Ciri khas rumah adat Jawa adalah bentuk atap ruang utama yang tinggi dan disangga oleh empat tiang yang disebut soko guru. Sebutan joglo mengacu pada ruang utama sekaligus ciri khusus rumah adat Jawa. Ruang utama yang dimaksud adalah sebuah ruang terbuka tanpa dinding, berfungsi sebagai ruangan di mana tuan rumah menemui para tamunya, berbincang-bincang dengan anggota keluarga, atau sebagai tempat berlangsungnya acara ritual, musyawarah, atau hajatan (acara pernikahan, khitanan, dll.). Sedangkan ruangan lainnya adalah pringgitan (tempat pertunjukan wayang kulit), dan tiga senthong (ruangan tertutup) yang terletak di tengah, kanan, dan kiri rumah joglo. Tiga senthong ini berfungsi sebagai area pribadi penghuni rumah, yaitu kamar-kamar tidur dan ruang keluarga. Lalu ada juga bangunan tambahan yang berada di samping kanan atau kiri rumah yang berfungsi sebagai dapur.

Menurut bentuk keseluruhan dan bentuk kerangkanya, rumah joglo dibedakan menjadi:

  •  Joglo nom (joglo muda), bentuk atapnya memanjang dan tinggi
  • Joglo tuwo (joglo tua), atapnya tidak memanjang dan cenderung mendatar (rebah)
  • Joglo lanangan (joglo pria), rumah joglo yang menggunakan konstruksi dari balok kayu tebal
  •  Joglo wadon (joglo wanita), rumah joglo ini menggunakan rangka kayu yang cenderung pipih.

2. Cara membangun dan perkiraan biaya rumah adat Jawa

Tulodong IV Ruang Makan Modern Oleh WOSO Studio Modern

– Bahan Rumah adat Jawa di masa lalu semua bagiannya terbuat dari kayu, baik tiang-tiang utama, balok penyangga atap, lantai, maupun dinding bagian dalam rumah joglo. Untuk tiang-tiang penyangga biasanya terbuat dari kayu jati, sedangkan bagian lainnya terbuat dari kayu sonokeling. Sedangkan penutup atap yang lazim digunakan adalah genteng tanah liat.

– Cara membangun atap rumah joglo

  • 1. Seluruh permukaan tanah dipadatkan agar tidak menurun saat tiang soko guru didirikan. Setelah pondasi diletakkan, kemudian soko guru dipasang dengan jarak yang sama. Setelah soko guru terpasang, tahap selanjutnya adalah memasang konstruksi penyangga atap.
  • 2. Tumpang sari dipasang di atas soko guru. Kemudian kuda-kuda diletakkan di atas ring balok, lalu diikat menggunakan gording.
  • 3. Balok berukuran 5 x 10 cm dipasang diagonal di antara kuda-kuda.
  • 4. Kayu kaso (kasau) dipasang di atas gording. Kemudian reng dipasang di atas kasau. Jarak reng disesuaikan dengan jenis penutup atap yang akan digunakan.
  • 5. Pasang penutup atap. – Perkiraan biayaMengingat seluruh bagian rumah adat Jawa asli terbuat dari kayu, maka diperlukan sekitar 5,7 meter kubik kayu untuk membangun pendoponya saja. Kayu jati hanya digunakan untuk bagian penyangga (soko guru) saja, karena akan sangat berisiko bila seluruh kerangka penyangga atap juga dibuat dari kayu jati. Rincian biaya secara garis besar adalah: 1. Kayu jati per meter kubik Rp 7 juta 2. 5,7 meter kubik kayu sonokeling @ Rp 6 juta = Rp 34, 2 juta 3. Genteng tanah liat @ Rp 1100

3. Bagian rangka atap rumah adat Jawa

Oleh press profile homify

Tiang-tiang soko guru biasanya lebih tinggi dari tiang-tiang lain di rumah joglo. Pada kedua ujung soko guru biasanya dilengkapi ornamen. Masing-masing soko guru disambungkan oleh balok kayu yang diberi nama tumpang sari dan sunduk. Di atasnya terdapat susunan rangka atap rumah joglo yang kompleks, dengan setiap bagian yang memiliki namanya sendiri. Secara singkat, masing-masing bagian rangka atap rumah joglo dapat dijabarkan sebagai berikut:

1. Molo, balok yang terletak di bagian paling atas dan dianggap sebagai kepala bangunan
2. Pengeret, balok penghubung sekaligus stabilisator antar tiang. ini adalah kerangka atap rumah bagian atas yang melintang sesuai lebar rumah dan dikaitkan dengan blandar
3. Ander, balok di atas pengeret untuk menopang molo
4. Geganja, berfungsi sebagai penguat ander
5. Sunduk, stabilisator tiang yang berfungsi untuk menahan goncangan
6. Kili, balok kayu untuk mengunci tiang dan cathokan sunduk
7. Santen, penyangga yang terletak di antara pengeret dan kili
8. Pamidhangan, rongga yang terbentuk oleh rangkaian balok pada brunjung
9. Dhadha manuk, balok pengeret yang berada di tengah pamidhangan
10. Panitih
11. Penangkur
12. Dudur, balok penghubung sudut persilangan penitih, penanggap, dan penangkur dengan molo
13. Kecer, balok penyangga molo sekaligus penopang atap
14. Emprit ganthil, pengunci purus tiang yang menonjol
15. Elar, ekstensi soko guru bagian atas yang mengarah keluar
16. Songgo uwang, konstruksi penyangga untuk keperluan artistik.

4. Keunikan konstruksi rumah adat Jawa

Oleh press profile homify

Konstruksi rangka atap joglo terdiri dari sistem cathokan dan sistem purus. Seperti terlihat pada gambar, sistem purus adalah sistem konstruksi knockdown dengan tonjolan dan lubang yang saling mengunci. Sedangkan sistem cathokan terdiri dari dua permukaan cekung yang akan saling mengunci bila dipertemukan. Mirip seperti sistem konstruksi pada rumah prefabrikasi. Dengan adanya dua sistem ini, rumah adat Jawa dapat dibangun dengan tanpa bantuan paku maupun baut.

5. Kelebihan rumah adat Jawa

Interior Residential - Lanata 2 Residence Ruang Keluarga Gaya Eklektik Oleh RANAH Eklektik

Sebagai kekayaan arsitektur tradisional Indonesia, rumah adat Jawa memiliki kelebihan sebagai berikut:

1. Berkat adanya bentuk atap yang meruncing di bagian tengah, udara di dalam rumah akan terasa sangat sejuk.
2. Tersedia area cukup luas untuk bersosialisasi, baik dengan sesama anggota keluarga atau tamu yang datang berkunjung.
3. Adanya pembagian ruang untuk semua keperluan, baik untuk aktivitas jasmani maupun rohani.
4. Rumah joglo dapat dipindahkan ke lokasi lain, sama seperti rumah prefabrikasi.
5. Lantaran semua bagiannya terbuat dari kayu, rumah adat Jawa lebih mampu mengatasi hawa panas yang datang dari luar.
6. Lebih ramah lingkungan dan sisa material tidak sulit dibersihkan.

6. Kekurangan rumah adat Jawa

Agar seimbang, kekurangan rumah adat Jawa yang disebutkan di bawah ini juga perlu diketahui:

1. Pada dasarnya, rumah joglo adalah rumah para bangsawan atau orang kaya jaman dahulu. Diperlukan lahan yang sangat luas untuk bisa membangun rumah joglo asli yang lengkap dengan pendopo, pringgitan, senthong dan gandhok.
2. Diperlukan biaya cukup besar untuk membangun rumah adat Jawa asli, akibat semakin mahalnya harga material kayu.
3. Segala aktivitas yang dilakukan di pendopo akan terlihat dengan jelas oleh para tetangga. Jelas kurang cocok untuk mereka yang menyukai privasi tinggi.
4. Bila genteng penutup atap bergeser atau pecah, maka ruangan di bawahnya akan bocor saat hujan dan terpapar cahaya matahari langsung saat cuaca sedang cerah.
5. Tanpa adanya dinding penutup, lantai area pendopo lebih mudah kotor akibat debu.

7. Tips memadukan gaya Jawa dan gaya modern di rumah

Ruang Keluarga Modern Oleh homify Modern

Seperti yang telah kami ungkapkan di awal artikel ini, apa yang paling sesuai untuk sebuah masyarakat adalah segala hal yang berasal dan diciptakan di mana mereka tinggal. Meski demikian, waktu terus berjalan. Apa yang dulunya paling sesuai untuk suatu masyarakat harus bisa beradaptasi dengan perubahan. Demikian juga arsitektur tradisional Jawa bisa disesuaikan agar relevan dengan situasi terkini, agar tetap dicintai dan diingat oleh masyarakat sepanjang masa. Menurut homify, beginilah caranya:

1. Rumah adat Jawa masa kini tidak harus terbuat dari kayu seluruhnya. Agar lebih hemat biaya, semen, batu bata, atau beton bisa digunakan sebagai pengganti kayu untuk dinding, Untuk nuansa tradisional yang lebih otentik, pertimbangkan dinding batu bata ekspos.  2. Bila ingin memiliki rumah adat Jawa tapi tak ingin repot membangunnya, kini sudah tersedia joglo siap pakai. Saat ini  rumah joglo knockdown seluas 224 meter persegi dengan 5 kamar tidur telah dijual bebas dan ditawarkan seharga Rp 325 juta.

3. Ingin hadirkan nuansa Jawa tapi tak ada dana membangun atau membeli rumah joglo? Jangan galau. Tatalah interior ruangan dengan memadukan gaya Jawa dan gaya modern. Misalnya dengan menempatkan furnitur berukir, lampu gantung kuno, atau cermin berukir di ruangan Anda. Ganti pelapis sofa dan sarung bantal kursi dengan batik. Agar lebih jelas, mintalah bantuan profesional untuk merancang tata ruang Jawa modern.

4. Keterbukaan ala pendopo rumah joglo bisa diterapkan dengan menciptakan ruang terbuka sebanyak mungkin, dan tersebar di beberapa titik rumah. Misalnya di halaman belakang, di samping rumah, dan depan rumah. Area terbuka tidak perlu luas, tapi cukup menampakkan suasana luar ruangan. Misalnya, sebuah ruang makan dan dapur yang berhadapan dengan taman kecil

RUMAH TAHAN GEMPA-BANGUN JOGJA

RUMAH TAHAN GEMPA-BANGUN JOGJA

RUMAH TAHAN GEMPA-BANGUN JOGJA Pembangunan hunian yang nyaman tentu memiliki beberapa aspek syarat yang mendukung bangunan tersebut dari berbagai sisi. Kekuatan, keindahan, serta penempatan ornamen yang sesuai ditambah dengan kondisi lingkungan sekitar yang memadai. Membuat RUMAH TAHAN GEMPA Konsep dari pada dasarnya adalah membuat seluruh bagian rumah menjadi satu kesatuan yang utuh. Dengan demikian bagian bangunan tsb tidak bisa lepas atau runtuh akibat gempa bumi. Penerapan konsepnya dimulai dari membuat pondasi anti gempa yang saling menyambung dan terkoneksi dengan kuat ke berbagai bagian rumah. Di sertai pemilihan bahan bangunan dan pengerjaan yang tepat.

Pada umumnya pondasi anti gempa menggunakan sistem pondasi batu kali yang menerus dimana hubungan antara pondasi rumah dengan sloof menggunakan angker setiap jarak setengah meter. Hal ini bertujuan agar ada keterikatan antara pondasi rumah dengan sloof. Sehingga ketika terjadi gempa ikatan antara pondasi dengan sloof tidak terlepas. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam membuat pondasi tahan gempa dari batu kali :

Pondasi Anti Gempa Harus Terletak di Tanah yang Keras

Fungsi pondasi yang terutama adalah meyebarkan beban bangunan ke tanah. Jadi pastikan tanah dimana pondasi anti gempa yang dibuat memiliki kestabilan dan kekuatan yang cukup keras. Bila dirasa kurang keras dan kurang stabil maka diperlukan pekerjaan pendahuluan untuk memperkuat lapisan tanah dasar untuk pondasi.

Pada saat setelah penggalian tanah untuk konstruksi pondasi telah selesai disarankan untuk membiarkan selama beberapa hari agar tanah cukup padat dengan cara menyiram dan memadatkannya secara manual. Bila tidak cukup padat bisa menambahkan lapisan sirtu (pasir batu) ke lapisan dasar pondasi dan memadatkannya menggunakan stamper agar lapisan dasar tanah untuk pondasi benar-benar keras.

stamper

Pemadatan tanah dengan menggunakan mesin stamper

Pondasi Terletak Cukup Dalam dari Muka Tanah

Pondasi batu kali apabila digunakan sebagai pondasi anti gempa sekurang-kurangnya memiliki kedalaman 45 cm dari muka tanah untuk bangunan satu lantai. Sedangkan untuk bangunan rumah dua lantai maka sekurang-kurangnya memiliki kedalaman hingga 60 cm agar mampu menahan beban bangunan diatasnya.

Bisa saja bangunan dua lantai menggunakan pondasi batu kali dengan kedalaman 45 cm namun di titik tertentu seperti lokasi kolom dan pertemuan dinding sebaiknya ditambahkan pondasi telapak atau pondasi sumuran dibawahnya.

Picture6

Potongan melintang dan tampak samping pondasi

Pondasi dibuat Menerus

Pondasi batu kali yang dirancang tahan gempa harus dibuat menerus tanpa terputus. Seringkali demi menghemat material pemborong atau tukang memotong lajur pondasi dibawah pintu dengan alasan bagian pondasi dibawah kusen pintu tidak menahan beban rumah.

Memang benar tidak menahan beban bangunan, namun dari aspek ketahanan terhadap gempa bumi maka lajur pondasi yang terputus akan berakibat buruk pada bangunan karena getaran yang terjadi saat gempa tidak tersalurkan dan tersebarkan secara merata ke seluruh bagian bangunan. Akibatnya sering timbul penurunan pondasi secara lokal yang akan membuat tembok bangunan retak atau lebih buruk lagi roboh.

Membuat Balok Pengikat Pondasi

Setelah badan pondasi batu kali sudah dibuat maka langkah selanjutnya adalah membuat balok pengikat pondasi (sloof) yang terbuat dari beton. Fungsi sloof ini mendistribusikan beban bangunan secara merata ke badan pondasi. Penggunaan sloof tidak hanya berlaku pada pondasi menerus tapi juga pada pondasi stempat dengan tujuan yang kurang lebih sama. Pada pondasi batu kali, badan sloof perlu diikat dengan angker di sepanjang jarak setengah meter agar kedudukan sloof benar-benar kokoh diatas pondasi.

Picture7

Penggunaan balok sloof untuk mengikat pondasi sangat penting

Pondasi, Sloof, dan Kolom Terikat Satu Sama Lain

Agar rumah anti gempa maka pastikan pondasi, sloof, dan kolom benar-benar terintegrasi dengan kokoh dengan saling terikat satu sama lain khususnya pada pembesian sehingga saat gempa terjadi ke semua komponen kontruksi tersebut dapat menahan getaran yang timbul dan mendistribusikannya secara merata ke bagian konstruksi lainnya.

Picture8

Pastikan pembesian kolom masuk ke dalam pondasi dan sloof terikat dengan badan pondasi

Demikian teknik pembuatan pondasi batu kali tahan gempa dan satu hal yang perlu diperhatikan dalam proses pembuatannya pastikan bahwa adukan atau mortar yang digunakan memiliki campuran yang baik dan mutu beton yang digunakan minimal K-125.

JASA KONTRAKTOR – pencahayaan rumah

JASA KONTRAKTOR – pencahayaan rumah

JASA KONTRAKTOR rumah yang sehat dan nyaman tentu mempunyai kesempurnaan dalam penerangan ataupun sirkulasi udara. Banyak orang yang membangun rumah tanpa memperhatikan masalah pencahayaan. Mereka lebih banyak fokus ke tampilan luar rumah atau desain tampak bangunannya. Penerangan atau pencahayaan merupakan elemen penting bagi sebuah hunian.Jangan sampai kita di siang hari karena tidak bagusnya pencahayaan , maka kita harus menghidupkan lampu terus. Itu tentu saja tidak bagus buat kesehatan serta akan menambah biaya listrik kita. menurut JASA KONTRAKTOR rumah yang indah tanpa memiliki sistem pencahayaan yang baik, tidak akan menjadi rumah yang sempurna. Karena itu, penting untuk memperhatikan pencahayaan pada rumah.

JASA KONTRAKTOR BANGUN
JASA KONTRAKTOR

Untuk mendapatkan pencahayaan yang baik, Anda dapat memanfaatkan cahaya alami ataupun dengan lampu. Jika Anda memiliki masalah dengan rumah atau ruang yang kurang cahaya,

1. Tinjau ulang arsitektur rumah

Mungkin saja arsitektur rumah Anda tidak mendukung untuk menangkap cahaya matahari, misalnya karena menghadap ke barat, dan sebagainya. Anda dapat menambahkan jendela clerestory untuk solusi yang tepat dan hemat.

Jendela kaca ini dapat memasukkan cahaya lebih banyak ke dalam ruang dan menciptakan sirkulasi udara yang lebih baik.

2. Periksa landscape rumah

Periksalah landscape di sekitar hunian. Pohon besar di pekarangan rumah bisa saja menghalangi cahaya matahari masuk ke rumah Anda. Tebang pohon-pohon yang sudah terlalu tinggi. Namun tak perlu memangkas sampai habis, cukup sesuaikan dengan kebutuhan pencahayaan rumah saja.

Tips Menata Cahaya di Rumah

3. Pilih cat dengan tingkat reflektifitas tinggi

Cat tak hanya berfungsi mempercantik tampilan ruang, namun juga bisa berfungsi untuk merefleksikan cahaya alami. Gunakan cat putih, yang memiliki reflektivitas tinggi yang cocok digunakan di ruang gelap yang tidak mendapat cahaya dengan baik.

Anda juga dapat mengecat kusen jendela dengan warna putih untuk membantu menangkap cahaya matahari.

4. Pasang lampu gantung

Lampu gantung merupakan solusi tepat untuk menambah pencahayaan di dalam ruangan. Pilih lampu sesuai tema desain interior yang diusung. Jika Anda menyukai interior moderen minimalis, Anda dapat memilih lampu gantung dengan gaya serupa sehingga ruang tetap terlihat harmonis.

5. Pelajari dari ahlinya

Masalah pencahayaan dalam hunian merupakan hal krusial. Jika Anda merasa kurang memahami, ada baiknya cari bantuan konsultan interior untuk menangani rumah Anda

Open chat
Konsultasi Gratis
Konsultasi Gratis